Tuesday, October 25, 2016

Mounting Xiaomi Yi Untuk Helm

Saat ini kita sudah tidak asing lagi dengan motovlog. Motor video log ini sama seperti vlog biasanya dimana kita menceritakan sesuatu namun bedanya diatas motor. Biasanya motovlog kamera diletakkan di helm karena lebih stabil dan kamera dapat mengikuti arah helm kita sehingga hasil video sama dengan apa yang anda lihat. Berbeda jika kamera diletakkan di kendaraan pasti guncangan pada kamera akan terasa pada hasil akhir videonya kecuali menggunakan stabillizer. Dengan merekatkan Xiaomi Yi pada helm kita juga dapat mendokumentasikan perjalanan kita. Merekam setiap moment dijalan raya lalu share ke sosmed atau youtube atau untuk koleksi video perjalanan kita. Pada awalnya saya juga bingung bagaimana cara menempelkan action camera xiaomi yi ke helm ? bagaimana cara merekatkan kamera ke helm ? apa kalau pake lem xiaomi yi aman ? gimana kalau kamera jatuh tertiup angin di perjalanan ? apa perlu helm di bor ? pertanyaan tersebut yang membuat saya bingung bagaimana cara membuat video motovlog.

Ternyata ada mounting khusus xiaomi yi untuk ditempelkan di helm sehingga kita tidak perlu repot lagi membuat dudukan kamera xiaomi yi jika ingin direkatkan di helm. Harganya cukup murah Rp.13.000,- sudah dapat paket mounting seperti dibawah ini.


Mounting ini bisa dipakai untuk segala jenis action camera seperti Xiaomi YI / YI 4K / GoPro Hero. Sudah ada satu Flat Surface adhesive sticky dan Curve Surface. Yang untuk helm adalah Curve Surface dimana kita dapat menempelkan disegala sisi helm yang melengkung. Biasanya peletakan kamera di atas atau samping helm dan untuk helm full face bisa tetap didepan mulut helm.


Bagaimana kalau Xiaomi Yi tertiup angin ? jangan kawatir karena perekat khusus ini sangat kuat namun untuk antisipasi anda dapat menggunakan safety tether tambahan sehingga kalaupun perekat utama lepas kamera tidak akan langsung jatuh melainkan masih menggantung di helm. Kemudian anda dapat memodifikasi kamera lagi seperti penambahan mic external untuk motovlog sehingga suara jelas. karena saat menggunakan kamera di sisi helm harus menggunakan waterproof untuk melindungi lensa kamera dari debu dan terpaan angin atau kalau hujan sekalipun jadi suara terpaan angin dan waterproof yang kedap pasti akan mengurangi kualitas hasil vlog kita. 

Artikel Terkait


EmoticonEmoticon